Mengenal Kampung - Kampung Unik yang Ada di Indonesia

  Cepy      

Desa atau Kampung Unik di Indonesia


Hai semuanya....
Apa kabar ? Sekarang kita akan membahas.....
Seperti biasanya kita akan mengupas keberagaman di Indonesia. Kita akan membahas mengenai kampung - kampung unik di Indonesia. 

Kampung adalah sebuah wilayah yang didalamnya terdapat sosialisasi dan juga kegiatan yang dilakukan oleh sejumlah orang. Jadi Kampung adalah tempat yang masih menyimpan kesompanan dan tata krama. Dan Masyarakatnya masih menjadi manusia sosial sejati.

Berbicara tentang kampung, kami akan memberikan informasi seputar kampung, tetapi kampung-kampung ini berbeda dengan kampung pada umumnya, hampir semua orang yang beraktivitas di kampung ini memiliki kesamaan unik, yaitu Hampir seluruh warganya memiliki pekerjaan atau Profesi yang sama.

Apa saja kampung-kampung tersebut ? Berikut Ulasannya


1. Kampung Dolanan


menjajakan mainan

Teman masih ingatkan anda dengan mainan tradisional jaman dahulu ?. Bagi anda yang ingin bernostalgia dengan mainan tradisonal tersebut, kalian wajib mengunjungi kampung dolanan yang berada di Bantul. Nama Kampung Dolanan tidak lepas dari banyaknya jenis mainan tradisional yang diproduksi di kampung ini.

Di Kampun ini kalian bisa melihat banyak pengrajin mainan yang sedang membuat mainan entah itu terbuat dari bambu atau semacamnya. Yang membuat kampung ini unik adalah hampir semua pengrajin mainan disini adalah merupakan seorang nenek-nenek. Walau sudah rentan nenek- nenek ini masih begitu semangat lho.

Kalau ditempat lain orang-orang banyak yang mencari gadget maupun playstation ( PS ), namun kampung ini tetap mempertahankan mainan tradisional. Nenek - nenek ini tak hanya memproduksinya sendiri, tetapi juga memasarkan mainannya seorang diri lho....  cool

2. Kampung Mainan Jepara


Larisnya mainan murah dari desa Karanganyar Jepara


Kampung ini terletak di Karang Anyar kecamatan Welahan, Jeparan. Harus kalian tahu, Kampung ini merupakan sentra mainan sejak jaman dahulu. Hampir setiap warga di kampung ini terlibat langsung dalam pembuatan mainan dengan bahan kayu maupun bahan yang lainnya.

Di desa ini hampir semua warga menggantungkan hidupnya di sektor ini. Jangan salah mainan tradisional ini tak hanya dijual di daerah Jepara saja, melainkan konsumennya berasal dari daerah sekitar seperti Kudus, Demak, dan Semarang.

Kalian bisa memesan sendiri mainan dengan bentuk atau modifikasi sesuai selera kalian. Di kampung ini setiap harinya diproduksi 2000 mainan. Dengan kreatifitas , dan mengusung konsep tradisional diharapkan para pengusaha mampu mengembangkan potensi ini


3. Kampung Batik Cirebon




Nama asli kampung ini adalah Desa atau kampung Trusmi. Kampung ini sangatlah unik, sehingga banyak wisatawan yang datang ke sini. Kenapa dikatakan unik ? Karena hampir seluruh warganya berprofesi sebagai pengrajin batik. Kalian bisa melihat berbagai jenis batik disini.

Jangan salah, menurut sejarah kampung ini telah berusia ratusan tahun, dan memiliki jenis batik ciri khas tersendiri. Orang yang mengunjungi tempat ini bukan hanya wisatawan lokal saja, tetapi wisatawan asing juga mengunjungi kampung ini, seperti Amerika, Australia, dan Jepang.

Jangan khawatir, batik-batik di sini adalah batik yang keren dan trending. Jadi tidak salah jika anda ingin membeli batik di sini.


4. Kampung Bunga Malang

caption

Kampung ini merupakan julukan bagi Desa Sidomulyo , Malang. Kampung ini merupakan destinasi yang gak perlu diragukan lagi keindahannya. Anda bisa memandang hamparan bunga-bunga indah dengan warna-warna yang menarik. Terdapat lebih dari 1000 jenis bunga yang dibudidayakan di sini.

Bagi Para Pecinta Bunga, kalian wajib mengunkungi desa ini. Anda bisa menyaksikan bagaimana para pembudidaya bunga menjalankan aktifitasnya, mulai dari merawat bunga, memanen bunga, hingga saat merangkai bunga. 


5. Kampung Lele Boyolali.


Kampung lele adalah sebutan desa yang bernama desa Tegalrejo, Boyolali, Jawa Tengah. Mengapa disebut kampung lele ? karena di tempat ini hampir seluruh warganya berprofesi sebagai pembudidaya ikan lele.

Awalnya hanya beberapa pembudidaya ikan lele yang ada di kampung ini. Tetapi melihat potensi ikan lele ini saat dijual, membuat warga lainnya tertarik untuk membudidayakannya. Setiap masa Panen di kampung ini mampu menghasilkan 7 Ton ikan lele segar.

Dengan berkembangnya produksi ikan lele di kampung ini, masyarakat juga makin kreatif dalam membuat olahan ikan lele ini, contohnya Abon Lele, Keripik ikan Lele. 

Bagi Kalian yang mengunjungi kampung ini, kalian bisa melihat pembudidayaan ikan lele, mulai dari memilih benih ikan, memberi makan ikan lele, atau jika anda beruntung kalian juga bisa ikut memanen ikan lele tersebut.

***********

Kawan, itulah beberapa kampung unik di Indonesia dengan keunikannya tersendiri. 
Jadi " kampung manakah yang ingin kalian kunjungi ? "
logoblog

Thanks for reading Mengenal Kampung - Kampung Unik yang Ada di Indonesia

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar